Malam di Jalur Gaza
By: Gus Wim
Aku masih di jalur Gaza ini malam
Antara reruntuhan gedung dan kepulan asap membumbung tinggi
Terdengar keras suara anak-anak menjerit
Terdengar para lansia dan wanita mulai melindungi anak cucunya
Dari kobaran roket dan rudal yang engkau luncurkan menuju jalur Gaza
Jalur Gaza ini malam
Anak-anak dan para wanita hamil mulai menghembuskan nafas terakhir ini malam
Antara rudal dan roket menghujani Kota malam ini
Kota di jalur Gaza menjadi api
Aku masih disini di jalur Gaza diam tanpa perlawanan
Engkau menghujani aku seribu peluru sekalipun
Aku tetap diam disini
Tak kan lari di jalur Gaza
Bagiku kematian itu lebih indah di banding aku harus lari di jalur Gaza ini malam
Aku diam tanpa perlawanan di jalur Gaza
Engkau boleh saja menghabisi tubuhku dan menghancurkan jasadku ini malam
Menguburku dan membakar ku di reruntuhan bersama gedung-gedung di jalur Gaza
Seperti kisah Nabi Ibrahim yang engkau bakar hidup-hidup tanpa perlawanan
Malah Ibrahim mendo'akanmu
Semoga engkau segera bertaubat dari bentuk keserakahan yang fana
Begitu juga aku malam ini di jalur Gaza
Tetap mendo'akanmu
Semoga engkau segera mendapat hidayah dari Allah atas segala keserakahan
Aku tetap di jalur Gaza ini malam
Puaskan nafsu Iblismu
Seperti Fir'aun dan Dajjal
Engkau membakar seluruh Kota di jalur Gaza menjadi abu
Namun aku malah berpikir kasihan denganmu
Begitu serakahkah engkau atas nama dunia, kedudukan, jabatan, hingga engkau membunuh sesama tanpa belas kasihan
Anak-anak engkau bakar melalui tembakan-tembakanmu
Para Wanita engkau hancurkan tubuhnya dengan roket-roketmu
Sungguh ambisi kuasamu selaksa Fir'aun yang ingin menghabisi Musa dan Yahya
Sungguh engkau dalam kesesatan yang senyata-nyatanya
Semoga Allah membuka hati dan pikiranmu
Aku hidup bersama kehendak dan ketetapan Ilahi
Aku masih di jalur Gaza ini malam
Komentar